Ahmad Dhani: Dari Dulu Saya Dukung Pemimpin Militer




Artis Ahmad Dhani dan Anang Hermansyah saat Deklarasi Gema Indonesia di Rumah Polonia, Jakarta, Rabu (21/5/2014). (VIVAnews/Ikhwan Yanuar)




Artis Ahmad Dhani dan Anang Hermansyah saat Deklarasi Gema Indonesia di Rumah Polonia, Jakarta, Rabu (21/5/2014). (VIVAnews/Ikhwan Yanuar)



VIVAnews - Musisi Ahmad Dhani mantap mendukung pasangan Prabowo-Hatta sebagai calon presiden dan calon wakil presiden pada pemilu presiden 9 Juli mendatang. Dukungan Dhani itu disampaikan saat menghadiri deklarasi Gema Indonesia Raya di Rumah Polonia, Jakarta, Rabu 21 Mei 2014.

Dhani tampak hadir bersama sejumlah pengusaha muda dan selebritis, diantaranya Mulan Jameela, Anang Hermansyah, Ananda Mikola, dan Rachel Maryam.


Bagi Dhani, Prabowo-Hatta bukan orang yang baru dia kenal. Prabowo sendiri pernah datang ke rumahnya pada 2013 lalu, begitu juga Dhani sempat diundang ke rumah Prabowo. Dhani menganggap Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu sebagai sahabat.


Sementara Hatta, Bos Republik Cinta Manajemen itu mengaku memiliki hubungan emosional dengan Hatta dan keluarganya. Ketua Umum PAN itu bahkan hadir saat Dhani merayakan ulang tahunnya ke 41, 26 Mei tahun lalu.


"Itu alasan melankolis. Kalau politik, saya dari dulu pendukung pemimpin militer," kata Dhani saat diwawancarai tvOne.


Pentolan Grup Band Dewa itu menegaskan sikapnya ini bukan merupakan ajakan Prabowo maupun Hatta. Kedua tokoh itu, lanjutnya, sangat menghormati profesinya sebagai seniman dan musisi.


Namun secara pribadi, dia memang pendukung pemimpin militer. Menurut Dhani, Prabowo adalah seorang militer, lebih dari itu dia merupakan prajurit tempur. "Prajurit tempur itu tidak ada keragu-raguan, kalau ragu ya ditembak duluan," ujarnya.


Sementara Hatta, Dhani menganggapnya sebagai tokoh yang sangat mumpuni dan memiliki pengalaman yang lama di dalam pemerintahan.


"Menurut saya (Prabowo-Hatta) pasangan yang pas," tegas Dhani. Dia menambahkan, bahwa ibu dan anak-anaknya juga ikut mendukung Prabowo-Hatta. (ita)