Tommy Kurniawan dan istrinya, Tania (Heryu Nandiasa/ Vivanews)
VIVAlife - Ingin seperti mertuanya yang pernah menjadi Ketua Umum Golkar, Tommy Kurniawan pun mulai tertarik menjajal dunia politik. Apalagi, belakangan artis yang berkiprah di politik menjadi tren.
Tommy akhirnya berniat menjadi calon legislatif untuk Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Jika direstui keluarga, ia siap menjalankan niatnya itu.
Beruntung, sang istri, Tania mendukung penuh keputusan Tommy. Tania berjanji, dukungannya terwujud dengan selalu mendampingi suami dan mengertinya. "Dukungannya seribu persen," ujarnya kepada VIVAlife, Senin 22 April 2013.
Tania mengaku tak khawatir meski makin banyak fenomena artis bercerai atau berkonflik setelah masuk ke dunia politik. Tommy pun berharap, keterlibatannya di politik praktis tidak akan berpengaruh terhadap kehidupan rumah tangganya.
"Jangan dong, saya berharap keharmonisan tetap terjaga," kata Tommy. Tania menambahkan, ia akan selalu ikut bahkan tak ragu membawa kedua anaknya jika itu memungkinkan.
Sebagai istri, pesan Tania pada suaminya tidak muluk-muluk. Asal bisa menjaga komunikasi, dan tetap pulang ke rumah. "Intinya pulang. Kalau nggak pulang, baru saya jengkel," ucap putri tiri Fadel Muhammad itu.
Komunikasi baginya tak kalah penting. Soal itu, Tommy langsung sepakat. Jika itu terjaga dengan baik, ia yakin rumah tangganya akan baik-baik saja.
"Tergantung suaminya ya, kalau dia kerja sih aku cuek. Lagipula aku sudah izinkan dia terjun ke dunia politik, otomatis aku harus bertanggung jawab sama apa yang sudah aku pilih," ujar Tania lagi.
Karena sudah memberi lampu hijau, ia pun siap dengan segala risiko saat suaminya menjadi politisi. Termasuk, pekerjaan yang pasti lebih membludak. Namun ia yakin, Tommy bisa menjaga kepercayaan yang dia beri. (adi)