Begini Cara Rossa Mengenang Ustaz Jefri Al Buchori




Rossa (VIVAnews/Muhamad Solihin)




Rossa (VIVAnews/Muhamad Solihin)



VIVAlife - Kehidupan cinta mendiang Ustaz Jefri Al Buchori dengan istrinya, Pipik Dian Irawati akan segera dijadikan film layar lebar berjudul 'Hijrah Cinta'. Film itu pun sudah dibikinkan lagunya oleh musisi Indonesia yang terkenal handal dalam membuat lagu soundtrack film, Melly Goeslaw dan Anto Hoed.


Penyanyi Rossa pun didapuk untuk menyanyikan lagu yang berjudul sama dengan film tersebut. Ia mengaku melalui lagu tersebut, ia bisa mengenang kembali sosok sahabatnya itu. Menurut Rossa, lelaki yang akrab disapa Uje itu merupakan sosok yang bisa memberikan inspirasi di semua kalangan.


"Lagu ini untuk mengenang sahabat kami Ustaz Jefri, karena saya sedikit banyak cukup tahu soal Uje, bersahabat cukup lama. Menurut saya Uje sosok yang cukup memberikan inspirasi yang banyak. Ini wujud rasa cinta kita terhadap Uje ya," ucapnya saat ditemui di sela proses syuting video klip 'Hijrah Cinta' di kawasan Ampera, Jakarta Selatan, Selatan 4 Maret 2014.


Ibu satu anak itu mengaku memang ingin menjadi bagian dalam film tersebut melalui lagu. Menurutnya, lirik yang dibuat oleh Melly dan musik yang digarap oleh Anto Hoed sangat dalam dan mengena.


"Liriknya dalam banget ya. Meski nanti filmnya tentang seorang Ustaz, lagunya bisa dinikmati untuk semuanya ya. Namanya 'Hijrah Cinta' itu tentang kebaikan liriknya, untuk jadi menjadi orang lebih baik lagi," ujarnya.


Konsep video klip pun digarap secara sederhana. Rossa hanya akan mengenakan dua kostum berwarna hitam dan putih.


"Saya akan memakai dua baju, hitam, dan putih. Ini melambangkan kesederhanaan. Yang melambangkan perpindahan dari yang jelek ke yang baik," kata Rossa. (eh)