4 Kabar Kematian Hoax Bikin Heboh di 2014 (I)

Sejumlah seleb jadi objek berita palsu yang mengejutkan.



VIVAlife- Selebriti papan atas sering menjadi objek berita palsu. Bahkan tak tanggung-tanggung, mereka seringkali diisukan meninggal dunia.


Kabar kematian palsu seleb memang seringkali bikin heboh. Apalagi, hal itu sudah barang tentu mengejutkan banyak orang.


Baru-baru ini, pimpinan majalah pria dewasa Playboy, Hugh Hefner juga sempat dikabarkan meninggal dunia.


Ia dikabarkan meninggal dunia karena sebab alamiah, Minggu, 28 Desember 2014. Kabar palsu itu itu muncul lewat situs NBCToday.co.


Meskipun cerita ini palsu, namun kabar kematian Hefner menyebar cepat seperti api tanpa ada konfirmasi.


Cerita palsu kematian pria berusia 88 tahun ini juga bikin heboh dunia maya. Sebanyak 159.000 orang memposting kabar ini di Facebook, dengan lebih dari 39.000 me-like berita ini. Kabar kematian palsu ini juga jadi trending topik di Twitter.


Dalam kabar yang beredar, polisi telah mengecek kondisi Hefner, Minggu, 28 Desember. Ia dikabarkan meninggal pukul 09.00. Tubuh Hefner sempat diidentifikasi dan dinyatakan meninggal .


Namun, kabar kematian ini langsung dibantah oleh istri Hefner, Crystal Harris lewat akun Twitternya @crystalhefner. Lewat akun itu ia berkicau, Hugh Hefner masih hidup dan menikmati waktu dengan keluarga.


Bukan hanya Hefner yang menjadi objek berita kematian palsu. Sejumlah seleb lainnya, seperti Zayn Malik, Miley Cyrus hingga Macaulay Culkin juga pernah dikabarkan meninggal. Bagaimana kisahnya? Berikut seperti dilansir Hollywood Life:


Zayn Malik


Selasa, 1 April 2014 kabar buruk menimpa salah satu personel One Direction, Zayn Malik. Tunangan Perrie Edwards tersebut dikabarkan ditemukan tak bernyawa di sebuah kamar hotel.


Kabar tersebut pertama kali didapatkan dari siaran BBC yang mengklaim bahwa ia ditemukan di kamar hotel. Namun kabar tersebut rupanya hanya isapan jempol belaka.


Namun berita yang datang beberapa jam setelah `April Fools Day` atau yang biasa dikenal dengan April Mop tersebut telah membuat sejumlah fans panik. Sebab, kabar itu menyebar juga lewat Twitter dengan hashtag #RIPZaynMalik.


Tetapi, Zayn Malik sampai saat ini masih hidup dan dalam keadaan sehat. Beberapa Directioner--sebutan fans One Direction-- pun sempat marah karena menilai tindakan ini sangat buruk.


"Mengapa kalian orang-orang sangat dungu?? @zaynmalik tidak meninggal," tulis seorang pengguna Twitter dengan akun @Lulalovely.


Zayn Malik, Perrie Edwards, ataupun pihak manajemen One Direction pun memilih tidak menanggapi kabar ini secara langsung. Para fans juga memutuskan untuk tidak membahas hal ini lagi supaya tidak menyebar semakin jauh.


Bersambung.......


Baca Juga:


2014 Jadi Tahun Buruk untuk Jackie Chan?


Inikah Penyebab Kandasnya Pernikahan Cita Citata