âIni bentuk terima kasih saya kepada Tuhan,â katanya.
Angel pernah menjual tas mewah koleksinya untuk membeli sawah bagi para petani di Solo.
Dia kerap menjual koleksinya kemudian hasilnya disumbangkan pada mereka yang membutuhkan, melalui serangkaian kegiatan sosial.
"Sudah banyak (tas) yang saya jual untuk bantu aksi sosial dan hasilnya diberikan ke orang-orang yang membutuhkan," kata Angel usai menjadi bintang tamu Pesbukers di studio ANTV, Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jum'at, 19 Desember 2014 malam.
Berapa hasil jualan tas koleksinya yang dikenal mahal itu, Angel menolak menyebutkan angka. "Nggak perlu saya pamer-pamerlah. Itu bentuk dari terima kasih saya kepada Tuhan," katanya.
Angel mengaku, rezeki yang diberikan Tuhan berupa materi, dia investasikan dalam bentuk tas dan sepatu mewah. Sepasang sepatu saja, Angel rela merogoh koceknya hingga Rp 80 jutaan. Kini, giliran Angel yang coba berbagi dengan sesamanya dengan menjual sejumlah koleksi.
"Ada beberapa yang saya jual. Saya nggak terlalu kaya juga kok," kata Angel.
Koleksi mewahnya itu dijual secara lelang. Hasil lelang kemudian disumbangkan untuk kegiatan sosial. Belum lama ini Angel melelang enam tas mahalnya di sebuah acara sosial yang digelar bersama para sosialita.
Sebelumnya, tas mewah koleksinya juga pernah dijual Angel sebagai tambahan modal maju sebagai anggota legislatif dalam pemilu kemarin. "Saat itu saya jual (tas) dan saya belikan sawah untuk para petani di Solo. Saya tahu (tas) ini nilai investasinya mahal," ucap Angel.
Adapun, Solo dan Klaten, Jawa Tengah, adalah daerah pemilihan Angel yang tercatat sebagai kader PPP ini.