Tanpa Gaet Artis, Musikal "Gita Cinta" Kembali Dipentaskan




Teater Musikal Gita Cinta (musikal)




Teater Musikal Gita Cinta (musikal)



VIVAlife - Romantisme kisah kasih tak sampai antara Galih dan Ratna seakan tak pernah lekang oleh waktu. Dari zaman ke zaman, kisahnya selalu diterjemahkan melalui ide yang berbeda.


Setelah sukses melalui film dan drama musikal pada 2010, kini Galih dan Ratna kembali menjelma dalam sosok dua anak muda modern. Artswara menghadirkan lagi kisah itu dalam balutan drama musikal Gita Cinta.


Adjeng MJ, sutradara pementasan itu menuturkan, secara garis besar Gita Cinta membeberkan kisah percintaan antara Galih dan Ratna yang sama. Bedanya, kali ini ia membuat kisahnya lebih menyentuh realitas keseharian masyarakat.


"Kalau pada 2010 lebih ke seni pertunjukan yang cerita dan up beat, sekarang lebih ke realita, kisah cintanya seperti apa. Cinta Galih dan Ratna yang punya dua sisi, dan menggali lebih dalam lagi soal keluarga Ratna," ujar Adjeng kepada VIVAlife, saat ditemui di sela latihan Gita Cinta di kawasan Kuningan, Kamis 12 April 2013.


Karena itu, bisa dibilang pementasan kali ini akan lebih dramatis. Ceritanya lebih kepada kisah Galih dan Ratna yang romantis. Bagaimana manisnya mereka berpacaran, dan pahitnya saat harus berpisah.


Kalau sebelumnya banyak pemain tambahan, kini Adjeng hanya menggunakan 26 pemain yang betul-betul ada sangkut pautnya dengan dialog.


Sebagai konsekuensi dari kisah yang lebih dramatis itu, Dian HP selaku pengarah musik pun menyesuaikan. Sedikit musik up beat, dan lebih banyak musik romantis dan manis, yang menggambarkan gejolak cinta Galih dan Ratna.


"Memang, sepertinya lebih serius karena lebih drama. Dulu eye candy banget, sekarang begini adanya, pacarannya anak SMA ya begini. Tapi, drama kehidupan itu kalau dijalani dengan benar tidak akan menurunkan kesegaran," ujar Adjeng meyakinkan.


Tentu, ia juga melakukan penyesuaian cerita dengan realitas modern yang ada sekarang. Contohnya, saat ia menggambarkan gang barbie yang ada di sekolah.


"Dari 2010 hingga 2013 ini kami sesuaikan, gimana sih anak sekolah yang nyebelin. Cewek-cewek yang menguasai sekolah," sebutnya. Meski begitu, seluruh dialognya tetap mengacu pada bahasa Indonesia yang baik dan benar.


Perbedaan penting lainnya antara pementasan kali ini dengan sebelumnya, adalah soal pemain. Adjeng tak lagi menggunakan artis-artis ternama sebagai pemeran utama. Andrea Miranda (Ratna) dan Gabriel Harvianto (Galih) justru merupakan pemain drama musikal yang berpengalaman. Pemain-pemain lainnya pun lebih banyak penyanyi ketimbang artis.


Pementasan drama musikal Gita Cinta itu akan diselenggarakan di Graha Bhakti Budaya Taman Ismail Marzuki, 18-21 April 2013. Hari pertama dan kedua, pertunjukan akan berlangsung pukul 20.00 WIB, sedangkan hari ketiga dan keempat, pementasan dilakukan dua kali, pukul 15.00 WIB dan 20.00 WIB.


Tiketnya terbagi menjadi lima kelas. Balkon 1 Rp250 ribu, Balkon 2 Rp150 ribu, Silver Rp350 ribu, Gold Rp550 ribu, dan Platinum Rp750 ribu.


Masyarakat juga bisa menikmati backstage tour, dengan membayar Rp150 ribu di luar tiket menonton. Pementasan Gita Cinta kurang lebih dikemas dalam waktu 2 jam 15 menit, sudah termasuk pergantian set dan lain-lain. (art)