Siapa Saja Sekutu Pandawa Lima di Perang Baratayudha?




Karakter Pandawa dalam serial Mahabharata beraksi dalam pentas Mahabharata Show di TMII, Jakarta, Jumat (3/10/2014) malam. (VIVAnews/Muhamad Solihin)




Karakter Pandawa dalam serial Mahabharata beraksi dalam pentas Mahabharata Show di TMII, Jakarta, Jumat (3/10/2014) malam. (VIVAnews/Muhamad Solihin)



VIVAlife - Perang besar Baratayudha akan segera terjadi di serial Mahabharata. Perang itu adalah perang paling besar dengan mengorbankan ribuan nyawa.

Perang Baratayudha adalah perang saudara antara kubu Kurawa dan kubu Pandawa Lima. Mereka menyerahkan kemampuan dan kemahiran berperang masing-masing.


Namun, dalam berperang ada istilah bersekutu. Jika tak bersekutu, maka anda akan tersingkirkan.


Itulah yang terjadi dalam perang Baratyudha. Selain Kurawa dengan kelicikannya mengajak sejumlah raja dan ksatria dari kerajaan lain, Pandawa pun tak mau kalah.


Dalam perang besar itu, Pandawa mengajak Krisna, Drupada raja dari kerajaan Pancala, dan Raja Wirata. Namun, kekuatan Pandawa saat itu masih kalah jauh dari kekuatan Kurawa.