Terlibat Narkoba, Ini Kabar Terbaru Soal Nasib Gitaris Geisha




Narkoba personel Geisha (VIVAlife/Marlina Irdayanti)




Narkoba personel Geisha (VIVAlife/Marlina Irdayanti)



VIVAlife - Nasib gitaris band Geisha, Roby yang terlibat kasus narkoba masih belum bisa dipastikan. Padahal menurut sang pengacara, John Hasyom, berkas-berkas Roby sudah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat.

Namun, sampai saat ini berkas-berkas tersebut ternyata belum dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU) sehingga persidangan Roby belum bisa dipastikan.


Menurut John, mereka mengira persidangan akan dilangsungkan pada Januari ini. Namun ternyata perkiraannya salah.


"Mengenai jadwal sidang sampai dengan saat ini belum ada berkas yang dilimpahkan oleh JPU ke pengadilan. Tadinya kami pikir mudah-mudahan awal bulan Januari. Ya kami pikir awal bulan ini sudah ada jadwal persidangannya. Di luar perkiraan juga," ucapnya saat dihubungi, Kamis 2 Januari 2013.


Ia pun mengaku kecewa karena lambatnya proses menuju persidangan. Namun mereka tetap mengikuti proses hukum yang berlaku. "Karena itu wewenang penuh JPU," tambahnya.


"Ini tinggal kepastian waktu sidang aja. Mudah-mudahan lebih cepat nanti," kata John.


Sementara itu, Roby sendiri harus melewati pergantian tahun di dalam rumah tahanan Salemba. Menurut John, Roby ingin agar proses hukum cepat selesai dan kembali berkarya.


"Seperti tahanan lainannya di sana. Dia hanya berharap proses. Hukumnya cepat selesai dan bisa berkarya lagi," ungkapnya. (adi)